Kapolres Kotamobagu Ungkap Rincian Kegiatan Rikmin Penerimaan Polri Tahun 2023

 

KOTAMOBAGU.SULAWESION.COM- Polres Kotamobagu kembali melaksanakan pemeriksaan administrasi awal (Rikmin), untuk seleksi penerimaan Akpol, Bintara, dan Tamtama Polri Tahun 2023.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini berlangsung di Mako Polres Kotamobagu, Jln Ahmad Yani No 2 Kotamobagu, Rabu (26/4/2023).

Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK menjelaskan, pemeriksaan Rikmin awal, mencakup tinggi badan, berat badan, dan kelengkapan berkas sesuai dengan persyaratan dari Mabes Polri.

“Dalam pemeriksaan Rikmin awal ini, panitia dibantu oleh pihak internal dan juga pihak eksternal, seperti Dinas Kependudukan Catatan dan Sipil  serta Dinas Pendidikan Kotamobagu.

Dalam rangka melakukan, pemeriksaan keabsahan Ijasa, KTP peserta dan orang tua, Kartu Keluarga (KK), serta domisili peserta,” ujar Kapolres.

Selain itu Kapolres juga menjelaskan, kegiatan Rikmin ini akan berlangsung hingga Jumat, 28 April 2023 mendatang.

“Kegiatan ini sangat terbuka dan transparan, jumlah CASIS tahun ini sebanyak 224 orang. Hingga saat ini, pemeriksaan Rikmin untuk Akpol 15 orang, Brimob 10 orang, Tantama 9 orang, dan Bintara umum 50 orang.

Sisa CASIS yang belum melakukan Rikmin masih 138 orang dan akan dilakukan pemeriksaan besok hari,” ujarnya lagi.

Kapolres berharap agar seluruh CASIS yang sudah terdaftar dapat lolos seleksi dan menjadi anggota Polri.

“Mereka diharapkan dapat berada di Manado pada tanggal 2 Mei 2023 untuk mengikuti tahapan selanjutnya, sehingga mereka dapat segera mempersiapkan diri dan segera mencari tempat tinggal di Manado,”pungkas Kapolres.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *