Lakukan Fitnah, Rektor IAIK Muliadi Mokodompit akan Dipolisikan

KOTAMOBAGU,SULAWESION– Rektor Institut Agama Islam (IAI) Kotamobagu, Muliadi Mokodompit bakal berurusan dengan hukum.

 

Bacaan Lainnya

Pasalnya, Muliadi Mokodompit menuduh Sekretaris Koordinator Perguruan Tinggi Agama Islam (Kopertais) wilayah VIII, DR KH Nur Taufiq Sanusi M.Ag meminta uang di salah satu perguruan tinggi di Maluku.

 

Menurut Taufiq, dia sudah menghubungi rektor di Maluku dan rektor tersebut mengaku tidak pernah menyampaikan hal itu ke Muliadi Mokodompit. Bahkan, ia tidak terlalu mengenal Muliadi.

 

Saat menghubungi redaksi SULAWESION.COM Nur Taufiq mengatakan, Muliadi Mokodompit telah menghubunginya dan mengaku salah. Namun, hukum harus ditegakkan agar menjadi pelajaran.

 

“Saya masih di Mekkah, tapi saya sudah menyiapkan tim kuasa hukum untuk memproses kasus ini,” ujar putra dari Ulama kharismatik Sulawesi Selatan, Andre Guruta KH Sanusi Baco LC ini, Selasa (13/6/2023).

 

Diketahui, beredar rekaman suara percakapan dari Rektor Muliadi Mokodompit. Dalam rekaman itu, Muliadi menyebutkan dengan lantang, Taufiq meminta sejumlah uang untuk ujian mahasiswa.

 

Hal tersebut jelas merusak citra Kopertais secara institusi dan nama baik dari Sekretaris DR KH Nur Taufiq Sanusi.

 

“Pak Muliadi perlu diberi pelajaran, supaya bisa menghargai orang dan menghargai aturan,” tukas Gus Taufiq sapaan akrabnya.

 

 

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *