Wali Kota Kotamobagu buka Karantina Pemilihan Nanu Uyo Kotamobagu 2023

 

KOTAMOBAGU.SULAWESION.COM- Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, resmi membuka Karantina Pemilihan Nanu Uyo Kotamobagu tahun 2023.

Bacaan Lainnya

Kegiatan tersebut berlangsung di rumah dinas Wali Kota Kotamobagu, Jln Ahmad Yani No 2 Kotamobagu, Senin (8/5/2023).

Dalam sambutannya, wali kota mengatakan, 20 peserta Uyo Nanu yang lolos dari tes wawancara akan memasuki masa karantina.

“Saya inggatkan kepada tim juri agar bekerja secara maksimal dan tanpa intervensi, objektif dan sesuai dengan aturan yang ditetapkan. Dia berharap kompetisi ini dapat melahirkan putra-putri yang menjadi kebanggaan Kota Kotamobagu,” ujar wali kota.

Wali kota juga mengatakan, bahwa dia kagum mendengar motivasi dari para peserta yang ingin membantu pemerintah mempromosikan budaya pariwisata Kotamobagu baik di dalam Negeri maupun di Luar Negeri.

Selain itu, para peserta juga diharapkan menjadi representasi dari masyarakat Kotamobagu, khususnya generasi muda, yang jauh dari minuman keras dan narkotika serta harus mampu mewakili masyarakat dalam sisi etika budaya dan karakter.

“Sebagai Nanu Uyo Kotamobagu, para peserta diminta untuk menguasai segala hal tentang Kota Kotamobagu, termasuk masalah kultur, budaya, pariwisata, geografis, dan masyarakatnya dengan baik,” ujarnya lagi.

Sementara itu wali kota juga meminta, agar tim juri dan panitia bekerja secara objektif dan adil dalam melakukan penilaian.

“Harapanya dengan kompetisi ini dapat melahirkan putra-putri terbaik yang dapat membawa dan mempromosikan pariwisata dan kebudayaan Kota Kotamobagu hingga tingkat internasional,”pungkas wali kota.

Kegiatan tersebut turut dihadir Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan, Sekda Sofyan Mokoginta, para Asisten, serta seluruh Pimpinan OPD lingkup Pemkot Kotamobagu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *