Begini Cara Wabup Tekan Angka Stunting di Maros

MAKASSAR,SULAWESION.COM- Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Maros, Suhartina Bohari mengungkapkan strategi komunikasi Dinas Kesehatan dalam menekan angka stunting di Maros.

Suhartina mengatakan, kebutuhan dalam hal ini dengan mengutamakan kedekatan dan komunikasi.

Bacaan Lainnya

“Dibutuhkan pendekatan komunikasi dari hati ke hati,” katanya.

Hal ini disampaikan Suhartina didepan penguji Dr. Muliyadi Hamid, Dr. Andi Vita Sumarini dan Dr. Muhammad Asdar di ruang rapat Rektorat Unifa Makassar pada Jum’at, (23/2/2024).

Ketua DPD Golkar Maros ini memaparkan, pada temuan pendekatan awal dalam penelitiannya tentang strategi komunikasi yang diperlukan di masyarakat.

“Selain budaya dan perilaku hidup sehat masyarakat, maka pendataan dan alat timbang yang akurat sehingga margin error masih tinggi,” ungkapnya.

Sementara itu rektor Unifa, Dr. Muliyadi Hamid mengungkapkan, bahwa stunting bukan semata-mata karena kondisi ekonomi tetapi perilaku masyarakat perlu diberi edukasi terus menerus.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *