MAMASA,SULAWESION.COM— Apel Siaga Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) untuk pemilihan Umum Tahun 2024 Serentak dilaksanakan 12 Februari 2023 di seluruh Indonesia.
Apel tersebut dilaksanakan sesuai dengan Surat Edaran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia
Khususnya di Kecamatan Aralle, Kabupaten Mamasa, berlangsung Apel siaga Pantarli yang berbeda dari kecamatan lainnya yang biasanya dilakukan di halaman, lapangan atau didalam ruangan. Namun, Apel Siaga Pantarlih ini digelar didalam Kolam Renang.
Menurut Panitia pengawas Pemilihan Umum Kecamatan ( Panwascam) Aralle, Firmansyah mengatakan Apel siaga tersebut benar dilakukan di Kolam Renang.
“Benar, dilakukan di Kolam Renang air panas Belanu, di Aralle”ungkap Firmansyah ketika dikonfirmasi Via Telpon, Senin (13/2/2023)
Lanjut Firmansyah, Apel siaga pun dihadiri Kepala Kecamatan Aralle serta seluruh jajarannya, Unsur kepolisian dan Bibinsa
“Pelantikan berlangsung dengan membacakan sambutan oleh Ketua PPK Kecamatan Aralle sesuai surat dari KPU RI,”jelas Firmansyah
Menurut Firmansyah, pembacaan Fakta Integritas juga dilakukan dari perwakilan Pantarli
Firmansyah pun mengatakan terkait pelaksanaan tersebut memang berbeda dengan inisiatif PPK dan PPS
“Itu sesuai dengan kesepakatan antara Pantarli, PPS dan PPK untuk dilaksanakan di kolam renang jadi bukan adanya aturan yang mengatur, tetapi memang melakukan hal berbeda dari yang lainnya,” tuturnya
Sementara itu Ketua KPU Kabupaten Mamasa belum merespon terkait hal tersebut.
Sampai berita ini diterbitkan Sulawesion.com terus melakukan konfirmasi Via telpon kepada Ketua KPU Kabupaten Mamasa.