HUT ke-51 PDIP di Manado, Steven Kandouw Imbau Kader Turun dan Jangan Tinggalkan Rakyat

Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sulawesi Utara Steven Kandouw saat merayakan hut partai ke-51 di Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kota Manado, Rabu 10 Januari 2024. (Foto: Ist)

MANADO, SULAWESION.COM – Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sulawesi Utara Steven Kandouw membaur bersama kader dalam memeriahkan hari ulang tahun (HUT) partai berlambang moncong putih itu ke 51 Tahun di Kota Manado.

Kandouw sewaktu diwawancarai awak media mengatakan hut ke 51 tahun PDI Perjuangan, kebetulan dengan agenda politik yang begitu padat baik persiapan pemilihan presiden maupun legislatif.

Bacaan Lainnya

“Kita di seluruh Indonesia secara serentak merayakan hut di basis-basis rakyat dengan sifat gotong royong baik itu  calon DPR RI, DPRD Provinsi maupun DPRD kabupaten/kota. Begitu juga petugas partai yang berada di eksekutif,” ungkap Kandouw di Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kota Manado, Rabu (10/1/2024).

Menurut Kandouw agenda tersebut merupakan bagian dari wujud kebersamaan seluruh petugas PDI Perjuangan baik itu calon legislatif maupun eksekutif untuk bekerja bersama-sama dengan rakyat.

“Walaupun sederhana tapi bisa melaksanakan hut partai kita (PDI Perjuangan_RED). Dan kado bahagia pada hari ini dimana DPC PDI Perjuangan Kota Manado bersama ketua dr Richard Marthen Sualang telah mengundang kami untuk meresmikan kantor DPC PDI Perjuangan Kota Manado yang baru,” tutur Kandouw sambil tersenyum.

Ia menjelaskan sekretariat itu sangat-sangat representatif dan ini merupakan hadiah buat DPC PDI Perjuangan Kota Manado dan DPD Sulawesi Utara.

“Untuk itu diucapkan banyak terimakasih kepada ketua DPC PDI perjuangan Kota Manado Richard Sualang dan Wali Kota Manado Andrei Angouw yang sudah menyiapkan kado untuk partai yang luar biasa ini,” jelas Kandouw.

Kemudian, berkaitan dengan pidato politik ketua umum PDI Perjuangan, dimana mengimbau semua kader untuk turun ke rakyat dan jangan pernah meninggalkan rakyat.

“Untuk itu my of life (hidupku_RED) untuk petugas partai, dan selalu bersama rakyat,” tandasnya.

(***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *