MAROS,SULAWESION.COM- Sebanyak 74 Calon pasukan bendera pusaka (Capaska) tingkat Kabupaten Maros Tahun 2023 mulai memasuki masa karantina pada hari ini. Mereka ditempatkan di kampus lama ATKP Sambotara Maccopa, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros, Rabu (9/08/2023)
Kegiatan karantina akan dilaksanakan selama 10 hari sampai 18 Agustus 2023
74 orang Calon Paskibraka ini terdiri dari 37 Putra dan 37 Putri akan menerima beberapa materi dan kegiatan pola pengasuhan selama masa karantina.
Penaggungjawab Pemusatan Latihan dalam hal ini Kepala Badan Kesbangpol Maros Eldrin mengatakan, masa karantina yang di laksanakan kepada para calon paskibraka merupakan masa persiapan dan fokus pada acara puncak nantinya.
“Masa karantina yang dilaksanakan ini merupakan tahap persiapan akhir kepada seluruh tim dalam melaksanakan tugas mulia pada upacara peringatan HUT RI Ke 78 17 agustus nanti. para capaska akan kita bekali beberapa materi wawasan kebangsaaan, kedisiplinan, sikap, keterampilan, kemahiran, kecakapan serta pengecekan kesiapan upacara,” katanya.
Para pelatih dan pendamping serta seluruh tim seluruhnya akan bergabung dan dikarantinakan untuk memudahkan koordinasi dan komunikasi menjelang upacara HUT RI ke 78 baik terkait seragam, kelengkapan, kondisi kesehatan serta asupan gizinya. Tambah Kabankesbang Eldrin.
Sementara itu, Pelatih Paskibraka dari Polres Maros Aipda Mulyadi Wahid mengatakan bahwa masa karantina adalah masa para Calon Paskibraka (Capaska) akan menerima beberapa materi pengetahuan dan wawasan kebangsaan dan juga tentang pola
Pengasuhan hidup bernegara.
“Adik-adik capaska alhamdulillah sudah masuk masa karantina hari ini, tentunya masa karantina ini merupakan proses dimana para capaska akan menerima beberapa materi yang tergabung dalam Desa Bahagia, mereka akan menerima materi diantaranta wawasan kebangsaan dan bela negara, pemahaman makna dari pancasila dan UUD 45, pembentukan sikap dan perilaku hidup bernegara serta bagaimana mereka dapat menjadi patriot bangsa yang cinta tanah air,” jelasnya.
Selain itu kata Mulyadi, pada karantina ini selain ilmu baris berbaris dilapangan juga telah diberikan oleh tim dan mereka juga akan dibekali dengan wawasan dan pengetahuan.
“Calon Paskibraka Maros sendiri sudah menerima seluruh mateti lapangan dan insyaa allah mereka siap bertugas pada upacara peringatan HUT RI ke-78 pada 17 Agustus mendatang, dimasa karantuna ini kesiapan kami untuk lebih mematangkan sikap dan gerakan mereka. Mohon Doa seluruh warga maros semiga adik-adik dapat melaksanakan tugasnya tanpa ada hambatan maupun kendala,” harapnya.(*)