DKUKMPP Mitra Laksanakan Pelatihan Pembuatan Sabun Berbahan Dasar Sereh

Pj Bupati Mitra Saat Membuka Pelatihan Pembuatan Sabun Berbahan Dasar Sereh.

MITRA, SULAWESION.COM – Peningkatan Industri Kecil Menengah (IKM) terus di tingkatkan Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) lewat Dewan Kerajinan Nasional  Daerah (Dekranasda).

Kali ini lewat program pelatihan pembuatan sabun berbahan dasar sereh, Rabu (06/12/2023) di rumah kemasan milik Pemkab Mitra.

Pj Bupati Mitra Ir Ronald Sorongan,M.Si berkesempatan membuka langsung kegiatan yang di motori Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (DKUKMPP) Mitra.

” Kiranya semua peserta mampu untuk memperhatikan materi yang ada sehingga bisa menjadi pelaku IKM dan menambah profit dalam perekonomian,” kata Sorongan.

Kegiatan pelatihan kali ini turut dihadiri ketua Dekranasda Mitra Ir. Ellen D. Cumentas, ST, SP-I  yang juga sebagai pemateri menuturkan berbagai kriteria menjadi IKM sesuai UU 9 Tahun 1995.

” Saya harap kegiatan kali ini bukan hanya untuk menghabiskan program diakhir tahun tetapi bagaimana manfaat dari kegiatan ini bagi pelaku usaha, sehingga produk bisa bermanfaat dan untuk sereh sendiri, selain untuk bisa menjadi produk perekonomian juga baik untuk kesehatan,” ucap Cumentas.

Sementara Kepala DKUKMPP Mitra Helga Mosey mengatakan kabupaten Mitra juga tentunya dengan bertumbuhnya IKM akan menjadi salah satu kabupaten penghasil Home Industri yang tentunya butuh kerjasama semua pihak.

“Semoga materi ini bisa menjadi modal bapak ibu dalam mengembangkan produk home industri” katanya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *