Auto Jadi Fashion Content Creator Ikonik dengan Galaxy S24 Series yang Memiliki Circle to Search Hingga AI Editing Tools

Kecanggihan Galaxy S24 Series memungkinkan siapa saja untuk membuat konten fashion yang ikonik berkat fitur-fitur Galaxy AI futuristik yang tertanam di dalam sistem kamera perangkat | samsung

Untuk memaksimalkan kontenmu, gunakan fitur Background Filling agar objek dapat di resize dengan latar belakang yang menyatu dengan sempurna, tanpa kekosongan. Berikut adalah langkah-langkahnya:

1. Buka hasil foto kamu di galeri.

Bacaan Lainnya

2. Buka ikon bintang biru di sebelah kiri bawah perangkat.

3. Pilih objek yang ingin kamu resize atau pindahkan.

4. Klik tombol Buat, dan AI akan bekerja untuk mengisi gambar yang kosong.

 

Collab dengan content creator tanpa hambatan komunikasi dengan Galaxy AI

Saat ini para content creator di Instagram tengah marak membuat konten collaboration dengan kreator lainnya, untuk menciptakan konten foto atau video yang bisa diunggah secara bersamaan di dua akun, yaitu akun kreator itu sendiri dan akun kreator yang berkolaborasi.

Hal ini membantu meningkatkan engagement konten kolaborasi yang diunggah dimana followers dari kedua akun tersebut bisa memberikan komentar, likes, atau membagikan konten tersebut ke orang lain sehingga dapat menjangkau pengguna Instagram yang lebih luas.

Bagi para fashion content creator, pendekatan ini bisa menjadi strategi menarik untuk menghasilkan konten yang tetap unik sambil menggandeng kreator lain.

Dalam berkolaborasi dengan sesama fashion content creator, mereka dapat menciptakan konten yang tidak hanya menarik namun juga mempertahankan keunikan gaya masing-masing, termasuk mereka yang berasal dari luar negeri.

Nah, dengan Galaxy S24 Series, para fashion content creator di Indonesia bisa collab bersama content creator dari berbagai negara dengan lebih mudah berkat keunggulan fitur-fitur inovatif dari Galaxy AI yang tersedia di beberapa platform media sosial, seperti Instagram direct message, Whatsapp, dan platform lainnya, tanpa memerlukan aplikasi ketiga.

Dengan Chat Assist yang didukung Samsung Keyboard, pengguna bisa menerjemahkan chat secara instan tanpa perlu aplikasi pihak ketiga. Pengguna pun bisa menerima suggestion gaya bahasa, misalnya kasual atau formal, dan suggestion jawaban berdasarkan conversation yang berlangsung. Jadi, para fashion content creator dalam negeri bisa berkomunikasi dengan lebih cair untuk menghasilkan konten collab terbaik bersama para content creator dari luar negeri.

Kamu bisa berkomunikasi tanpa perlu khawatir akan keterbatasan bahasa berkat fitur Live Translate yang dapat secara otomatis menerjemahkan ucapan dalam panggilan telepon ke 13 bahasa. Misal, jika kamu menelepon seorang content creator dari Italia menggunakan Bahasa Inggris, ucapan pengguna akan otomatis diterjemahkan oleh AI ke dalam Bahasa Italia, dan sebaliknya. Hal ini berlaku bahkan jika teman kamu tidak menggunakan Galaxy S24. Terjemahan bisa didengar langsung maupun dibaca di layar perangkat.

Untuk memanfaatkan fitur Live Translate dan Chat Assist, pastikan untuk mengaktifkan opsi ini melalui pengaturan. Berikut adalah panduan langkah demi langkahnya:

1. Buka pengaturan pada perangkat kamu.

2. Klik pada opsi Pengaturan Panggilan.

3. Pilih Panggilan Teks untuk mengaktifkan fitur Chat Assist.

4. Pilih Terjemahan Langsung untuk mengaktifkan fitur Live Translate.

5. Kamu sekarang dapat menerima terjemahan secara langsung ketika berkomunikasi dengan bahasa yang berbeda melalui pesan atau panggilan. ***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *