Pemkab Bolmut Raih Penghargaan Peringkat Kedua se-Sulawesi Bidang Jasa Konstruksi

Pelaksanaan Pembekalan dan Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi Tahun 2023. (Dok PUTR Bolmut)

BOLMUT,SULAWESION.COM– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) mendapat penghargaan peringkat kedua se-Sulawesi tentang kinerja bidang jasa konstruksi tahun 2023.

Bacaan Lainnya

Penghargaan ini diberikan oleh balai jasa konstruksi wilayah VI Makassar. Kepala Bidang (Kabid) Bina Konstruksi Dinas PUTR Bolmut Viviliana Ponto mengatakan ada beberapa indikator dalam penilaian penghargaan ini.

Diantaranya pertama kapasitas kelembagaan dimana Bolmut sudah memiliki eselon III. Selanjutnya pembinaan tenaga kerja konstruksi.

Pada tahun 2023 bidangnya melaksanakan sertifikasi tenaga kerja konstruksi berupa sertifikasi K3 konstruksi, sertifikasi tukang bangunan Gedung.

Selanjutnya ketiga melakukan pengawasan tertib penyelengaraan jasa konstruksi di daerah.

Dirinya menuturkan pada tahun 2022, Bolmut mengikuti penilaian yang sama tapi belum mendapat penghargaan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *