Pilkada 2024, Abu Hasan : Saya Maju, Dan Harus Menang

Abu Hasan Bacalon Bupati Butur

KENDARI, SULAWESION.COM-Abu Hasan mengaku siap maju dan harus menang pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Buton Utara (Butur) 2024 mendatang.

“Untuk kesiapan Pilkada Butur saya siap dan harus menang, segalanya sudah saya persiapkan semuanya untuk pertarungan kali ini,” tegas Abu Hasan saat diwawancarai di kediamannya, Kecamatan Kadia, Kota Kendari Jum’at (05/04/2024).

Ia menjelaskan untuk persoalan wakil yang akan mendampingnya pada pertarungan mendatang adalah mantan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Butur, Yaitu Diwan.

“Saya dan diwan sangat akrab dari segala sisi, disaat saya masih menjadi bupati beliau merupakan Ketua DPRD, sampai kami berdua sudah tidak menjabat pun hubungan kami masih baik,” jelasnya.

Bahkan, lanjutnya Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golongan Karya (Golkar) telah menyetujui dirinya akan berpasangan dengan keponakan Jusuf Kalla tersebut.

“DPP Partai Golkar telah menyetujui dan menugaskan saya dan Diwan sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Buton Utara,” ungkap mantan Ketua PDIP Sultra tersebut.

Partai pengusung, sambungnya sudah jelas ia akan menggunakan Golkar sebagai kendaraannya pada kontestasi Pilkada Butur mendatang dan beberapa partai Koalisi nantinya.

“Sebagai Kader Golkar yang memegang teguh AD/ART Partai yang mendahulukan kader ketimbang non kader untuk bertarung pada pilkada nanti saya akan maju bersama Golkar,” tegasnya.

“Untuk partai koalisi saya masih melakukan koordinasi ke beberapa Ketua Partai dan mengikuti pendaftaran, dan saat ini saya sudah mendaftar di Demokrat, bagaimana nanti itu akan berujung pada Ketua Partai masing – masing, namun saya yakin akan mendapatkan partai untuk menjadi kendaraan pada pilkada nanti, apa lagi sekarang Golkar, Demokrat dan Gerindra masih ada didalam Koalisi Indonesia Maju,” ungkapnya.

Abu Hasan menambahkan didalam setiap pemerintahan tentunya ada kemajuan dan kemunduraan, saat ini ia melihat ada beberapa kemajuan si Butur, namun ada beberapa hal yang harus di perbaiki.

“Tentunya kondisi saat ini di butur yang harus diperbaiki ialah kesenjangan Ekonomi yang harus diperbaiki, bukan hanya sekelompok orang yang sejahterah namun seluruh masyarakat harus merasakan kesejahteraan,” tuturnya.

“Sektor Perikanan, Pertanian, Perkebunan itu yang harus kita perbaiki karena butur itu adalah milik kita bersama bukan milik sekelompok orang saja, dan saat ini di butur sangat sarat akan nepotisme dan itu yang harus kita rubah,” pungkasnya.

Argiyan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *