Bupati Maros Resmikan Gedung Dharma Wanita Persatuan : Menandai Tonggak Bersejarah Kemajuan Sosial dan Budaya

Bupati Maros. Chaidir Syam saat meresmikan Gedung baru Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Maros. Didampingi TP PKK Maros, Ulfiah Nur Yusuf Chaidir dan Sekda Maros, Andi Davied Syamsuddin beserta istrinya. (IST)

MAROS,SULAWESION.COM- Bupati Maros, Chaidir Syam, secara resmi meresmikan Gedung PKK-Dharma Wanita Persatuan Pemerintah Kabupaten Maros di Jalan Lanto Pasewang Turikale, Maros, pada hari Kamis (11/01/2024).

Acara peresmian yang dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Maros, Hj. Ulfiah Nur Yusuf Chaidir, dan Sekretaris Daerah Pemkab Maros, Andi Davied Syamsuddin, disambut dengan suasana meriah dan antusiasme tinggi.

Bacaan Lainnya

Gedung PKK-Dharma Wanita Persatuan yang baru saja selesai direnovasi ini menjadi pusat kegiatan yang lebih fungsional dan representatif.

Dalam sambutannya, Ketua Ulfiah, mengatakan bahwa penggabungan gedung ini menciptakan fasilitas yang lebih optimal untuk mendukung berbagai kegiatan sosial dan kemanusiaan.

“Acara peresmian ini tidak hanya menjadi momen seremonial semata, melainkan juga menjadi kesempatan untuk memberikan penghargaan kepada para pengurus PKK-Dharma Wanita,” kata Ulfiah

Ulfiah berharap, gedung ini dapat dijadikan sebagai tempat kegiatan yang positif demi kemajuan Kabupaten Maros.

“Semoga gedung ini menjadi pusat kegiatan yang memancarkan dampak positif dalam mendukung kemajuan Maros ke arah yang lebih baik,” bebernya.

Sementara itu, Bupati Chaidir Syam berharap agar Gedung PKK-Dharma Wanita Persatuan dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh pengurus PKK-Dharma Wanita Maros.

“Kami berharap gedung ini menjadi tempat berkumpulnya berbagai kegiatan positif yang dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat. Mari bersama-sama memanfaatkan fasilitas ini untuk memajukan berbagai program sosial, pendidikan, dan kemanusiaan,” ujar Bupati Maros.

Acara peresmian ini diakhiri dengan doa bersama untuk kesuksesan dan keberkahan Gedung PKK yang baru, menciptakan semangat kebersamaan yang menggema.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *