Jelang Pilkades di Maros, LP2KP Keluarkan Hasil Survei di Kecamatan Tompobulu

MAROS, SULAWESION.COM— Jelang pencoblosan Pilkades serentak di beberapa desa di Kabupaten Maros pada 17 Nopember 2022,  Lembaga Pemantau & Pengawas Kebijakan Publik (LP2KP) merilis hasil survei terbaru dalam ajang Pilkades Desa Tompobulu Kecamatan Tompobulu Kabupaten Maros.

Direktur dan sekaligus Peneliti senior LP2KP Syahiruddin, mengatakan, survei yang dilakukan di Desa Tompobulu pada periode Minggu Pertama  higga Minggu Kedua November 2022 menjelang pencoblosan dengan menggunakan metodologi riseach yakni multistage random sampling.

Bacaan Lainnya

“Wawancara dilakukan dengan tatap muka menggunakan kuesioner dengan jumlah responden sebanyak 268 orang responden dan margin of error 2,6 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen,” katanya.

Menurutnya, hasil survei tersebut menunjukkan Calon Kepala Desa nomor urut 5, Awaluddin, diposisi urutan pertama unggul melampaui calon lain dengan perolehan 29,8 persen. Disusul dengan posisi kedua calon nomor urut 4, Rasmin dengan perolehan 22,3 persen.

“Posisi ketiga Calon nomor urut 1, Abdul Rahman Paibeng dengan perolehan 19,7 persen. Posisi keempat Calon nomor urut 2 Andi Asriadi Sirajuddin dengan perolehan 12,3 persen dan disusul dengan calon nomor urut 3 Rafiuddin dengan perolehan 9,7 persen. Responden yang belum menentukan sikap sebesar 6,2 persen,” ujarnya.

Disampaikan Syahiruddin lebih lanjut, kemungkinan kemenangan yang akan diraih calon kepala Desa Tompobulu nomor urut 5 Awaluddin.

“bukan tanpa alasan karena tingkat penerimaan dan harapannya masyarakat sangat tinggi kepada sosok beliau yang punya pengalaman kepemimpinan di organisasi dan aktivis kepemudaan di Kecamatan Tompobulu.

Syahiruddin juga menyampaikan akan berusaha semaksimal mungkin menyajikan data yang akurat dengan hasil riset ilmiah yang kami yakini valid dan terpercaya. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *