Tahapan Pemilu Tahun 2024 Dimulai, KPUD dan Bawaslu Mubar Minta Dukungan Semua Pihak Demi Suksesnya Demokrasi

Sekda Mubar LM. Husein Tali (sembilan dari kiri), Ketua KPUD, Awaludin Usa (ketujuh dari kiri), Ketua Bawaslu Mubar Ishak (keenam dari kanan) serta seluruh komisioner KPUD dan Bawaslu Mubar dan stakeholder terkait saat foto bersama usai launching tahapan pemilu tahun 2024, di Kantor KPUD Mubar, Selasa malam, 14 Juni 2022. | foto: Zul/sulawesion.com

MUBAR, SULAWESION.COM –  Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi melaunching Tahapan Pemilu tahun 2024 yang diikuti secara daring oleh seluruh KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia tak terkecuali KPUD Kabupaten Muna Barat (Mubar) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (14/6/2022).

KPUD Mubar mengikuti launching itu dengan dihadiri Sekda Mubar LM. Husein Tali, Ketua dan Anggota Bawaslu Mubar, Kepala Badan Kesbangpol Mubar Hamse, pihak TNI-Polri, perwakilan Partai Politik, dan beberapa media.

Bacaan Lainnya

Ketua KPUD Mubar Awaluddin USA mengatakan mulai hari ini dilakukan Launching Tahapan Pemilihan Umum tahun 2024 (Pemilu 2024) dimana berdasarkan Undang-undang nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu, bahwa tahapan Pemilu dimulai paling lambat 20 bulan sebelum hari pemungutan suara.

“Jadi karena pemungutan suara pemilu 2024 jatuh pada tanggal 14 Februari 2024 maka hari ini 14 Juli tepat 20 bulan sebelum hari pemungutan suara pemilu itu,” kata Awaluddin saat konferensi pers di kantor KPUD Mubar.

Awaludin menjelaskan tahun ini ada 3 tahapan yang mesti dilakukan yakni pemutakhiran data pemilih, pendaftaran dan verifikasi parpol, dan penataan daerah pemilihan.

“Jadi kita akan menghadapi 3 tahapan tahun ini, pertama pemutakhiran data pemilih pada bulan Juli. Kemudian kita akan menerima pendaftaran dan melakukan verifikasi parpol, dan penataan dapil,” jelasnya.

Untuk itu, untuk meningkatkan pelayanan pihaknya pertama-tama melihat kualitas SDM kemudian sarana dan prasarana yang harus dimaksimalkan.

“Jadi pertama-tama kita harus memperkuat SDM kita, kapasitas harus kuat, kemudian membenahi fasilitas kita dalam rangka untuk memberikan pelayanan yang baik terhadap parpol. Selanjutnya persoalan jaringan yang harus diperhatikan,” cetusnya.

Dengan dimulainya tahapan penyelenggaraan pemilu tahun 2024 pihaknya meminta dukungan dari berbagai pihak dan stakeholder terkait serta masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan pemilu 2024 mendatang.

“Pesan yang ingin disampaikan adalah proses pemilihan umum menjadi tanggung jawab kita semua,” ujar mantan Jurnalis ini.

Senada dengan itu, Sekda Mubar LM Husein Tali mengatakan pemerintah daerah memastikan siap mendukung jalanya pesta demokrasi lima tahunan itu.

“Kami harus memastikan bahwa proses ini harus berjalan dengan lancar. Tidak ada alasan, Pemda siap mendukung. Pada prinsipnya pemilihan ini harus berjalan dengan baik,” kata Husein Tali.

Menurutnya, apapun yang menjadi kebutuhan pihak penyelenggara pihak Pemda harus mendukung itu.

“Apa yang menjadi kebutuhan pihak penyelenggara pemilu kita upayakan kita anggarkan karena kita sudah bangun komunikasi dan komitmen tentang itu, termasuk jaringan itu akan menjadi perhatian khusus,” ungkap Sekda.

Masih di tempat yang sama, Ketua Bawaslu Mubar Ishak menggunakan Dengan dimulainya tahapan pemilu maka otomatis Bawaslu selangkah lebih maju melakukan pengawasan untuk memastikan proses penyelenggaraan Pemilu berjalan secara demokratis dan berintegritas.

“Langkah Bawaslu dengan kesiapan lebih dini sudah siap mengawal dan mengawasi proses penyelenggaraan Pemilu ini. Pagi tadi jam 8 sudah membunyikan alarm dalam bentuk apel pengawasan, di Kantor Bawaslu Mubar,” kata Ishak.

Olehnya itu, pihaknya meminta dukungan kepada semua pihak khususnya partisipasi masyarakat sangat diharapkan.

“Kita juga sangat berharap dan meminta bantuan media dan masyarakat juga Pemda untuk sama-sama mengawasi pemilu untuk tegaknya demokrasi dan keadilan pemilu,” pesannya.

Zul Awal | Guesman Laeta

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *