Manfaatkan TIK Berbasis Digital, Prodi Manajamen Pemasaran Polimdo Dorong Pelaku UMKM

Giat sejumlah mahasiswa dalam program pengabdian masyarakat di Pasar Kota Tomohon, Sabtu (10/6/2023). (Foto: Prodi Manajemen Pemasaran Polimdo)

TOMOHON, SULAWESION.COM – Sejumlah mahasiswa Program Studi Manajemen Pemasaran Jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Manado (Polimdo) melakukan program pengabdian masyarakat di Pasar Kota Tomohon, Sabtu (10/6/2023).

Bacaan Lainnya

Program pengabdian masyarakat tersebut bertujuan untuk mendorong para pelaku Usaha Kecil Mikro Menengah atau UMKM agar dapat memanfaatkan Media Sosial (Medsos) sebagai media promosi setiap produk yang dipasarkan.

Tema yang diangkat dalam kegiatan tersebut adalah Inovasi Komunikasi Pemasaran dan Penerapan Media Promosi Digital untuk Peningkatan Ekonomi Kreatif pada UMKM di Kelurahan Paslaten Satu, Kota Tomohon.

“Peran UMKM dalam lingkup perekonomian Indonesia menjadi salah satu kegiatan yang mampu meningkatkan pertumbuhan, pergerakan dan pembangunan ekonomi,” kata Vekky Supit SE MSi sebagai salah satu Dosen Pembimbing mahasiswa dalam program tersebut.

Sehingga menurut Dia, ke depan diharapkan para pelaku UMKM dapat memanfaatkan teknologi informasi sebagai komunikasi dan media promosi berbasis digital.

“Bisa menggunakan berbagai medsos untuk promosi seperti Instagram, Facebook, dan Twitter. Agar nanti pemasarannya lebih luas dengan adanya peningkatan penghasilan,” tambah Cysca AJ Langi SE MSi dan Friska J Papia SE MM.

Ficky MF Purba BBA MM menambahkan bahwa harapan ke depan kelompok usaha akan dilibatkan dalam berbagai program untuk nantinya dibina dan dibuatkan media promosi berbasis digital.

Sehingga dengan adanya perbaikan tata nilai dan penerapan IPTEK serta peningkatan kedisiplinan para pelaku usaha dengan hasil yang dapat dirasakan langsung manfaatnya.

(***/Noufrydi Sururama)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *