Sinergitas TNI – Polri di Majene Tanam Pohon Mangrove di Bibir Pantai Binanga

 

MAJENE,SULAWESION– Sebagai wujud sinergitas TNI – Polri untuk memaksimalkan fungsi dan manfaat pohon mangrove guna menjaga serta menghidupkan kembali ekosistem laut, ribuan bibit pohon mangrove di tanam di bibir pantai Binanga, Desa Binanga Kecamatan Sendana, Senin (15/5/23).

Kapolsek Sendana AKP Tauhid yang hadir langsung dalam kegiatan tersebut menyebutkan kegiatan ini adalah penanaman bibit mangrove berskala nasional yang dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia.

Ada ribuan bibit pohon mangrove yang kita tanam, selain armada kekuatan TNI-Polri, kita juga melibatkan para mahasiswa sehingga memaksimalkan pelaksanaan kegiatan.

Hadir juga Kasdim Mayor Infantri Bukhari bersama Danramil Sendana Kapten Infantri Mawardi sebagai pengendali kegiatan penanaman bibit pohon mangrove, sebut Kapolsek.

Puncak penanaman bibit pohon Mangrove Nasional serentak ini bertajuk “Mangrove For Better Life”. Tujuannya kata Kapolsek untuk menjaga dan menghidupkan kembali ekosistem laut.

Selain itu juga sebagai langkah mitigasi terhadap bencana alam dan kemungkinan bencana yang terjadi ke depannya.

Manfaat lainnya tentu akan membantu kita sekalian mendapatkan iklim dan cuaca yang nyaman, hingga mencegah bencana alam.

Oleh sebab itu, penanaman pohon mangrove ini sangat penting sebagai penjaga pantai dari abrasi dan juga manfaat hutan mangrove untuk mencegah naiknya air laut ke daratan, mencegah erosi, hingga abrasi pantai.

Intinya pelestarian mangrove diperlukan untuk menjaga keberlangsungan ekosistem laut, tutur Kapolsek.

Dengan adanya kegiatan penanaman mangrove ini diharapkan masyarakat dapat turut serta peduli dalam menjaga ekosistem mangrove di kawasan pesisir atau bibir pantai.

Dari 3000 bibit pohon mangrove yang ada, hari ini Alhamdulillah kita bisa menanam 1500 bibit pohon mangrove dan akan dilanjutkan dilain waktu, tutup Kapolsek.

(Indra Saputra)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *